Manfaat Daun-daun Pada Pepohonan

Dedaunan yang ada pada pohon memberikan manfaat yang sangat besar sekali bagi kehidupan makhluk hidup, baik itu manusia maupun hewan. Maka menjaga kelestarian pohon merupakan tugas kita agar segala manfaat baiknya dapat kita terus rasakan sepanjang waktu.

Manfaat daun bagi makhluk hidup antara lain :

(1) Sebagai peneduh
Berteduh dibawah rimbunnya daun memang sangat mengasyikkan. Semilir angin yang datang semakin membuat tubuh terasa segar dan sejuk.

(2) Rumah hewan
Coba deh lihat semut di pepohonan, mereka membuat rumahnya dengan menggunakan daun-daun yang ada dan biasanya rumahnya berbentuk bulat.

(3) Atap rumah
Kalau jaman dulu, atap rumah dari dedaunan masih banyak digunakan dan daun yang menjadi primadona adalah daun kelapa. Bahkan sampai sekarang daun kelapa masih sering digunakan sebagai atap.

(4) Bungkus nasi
Nah kalau yang satu ini adalah tugas dari pohon pisang. Daunnya yang lebar dan lembut sering digunakan untuk membungkus nasi. Jajanan tradisional juga sering dibungkus menggunakan daun ini.

(5) Makanan hewan
Beberapa jenis daun sangat digemari oleh hewan peliharaan seperti sapi dan kambing. Daun merupakan sumber makanan bagi mereka.

(6) Penghasil oksigen
Oksigen dihasilkan di daun melalui proses fotosintesis dan merupakan produsen atau penghasil makanan di dunia ini. Jadi tanpa adanya daun, kita akan kekurangan oksigen.

Setelah mengetahui berbagai macam manfaat dari daun, menanam pohon menjadi suatu keharusan bagi kita agar bumi ini tidak semakin panas dan bisa menjadi tempat berlindung yang baik bagi semua makhluk hidup.