Buku tulis sudah ada sejak lama dan sudah menjadi teman setia setiap orang untuk mencatat. Buku tulis merupakan salah satu penemuan yang sangat penting bagi peradaban manusia.
Ia digunakan untuk mencatat berbagai macam kejadian atau peristiwa dan juga naskah-naskah berharga. Selain itu, buku tulis juga merupakan kawan akrab bagi kaum pelajar dan guru.
Pelajar menggunakannya untuk mencatat berbagai macam pelajaran, membuat PR dan tugas lainnya. Masyarakat umum juga banyak menggunakan buku tulis untuk mencatat berbagai keperluan mereka dalam kehidupan sehari-hari.
Buku tulis memang digunakan untuk mencatat, tetapi apakah anda tahu alasan lain mengapa buku tulis diciptakan? Jawaban ini saya dapatkan dari orang tua yang ada di kampung saya. Beliau memberikan jawaban yang sederhana dan sekaligus luar biasa.
Jawabannya adalah karena otak tidak mampu mengingat semua hal yang kita ketahui. Ketika mempunyai catatan tentang sesuatu, tulislah dibuku tulis. Kita tidak bisa mengingat hal itu semua, jadi buku tulislah yang kita gunakan. Misalnya anda mempunyai 100 teman dengan alamat berbeda, catatlah alamat lengkap mereka dibuku dan ketika membutuhkan alamatnya anda hanya tinggal membuka buku tulis tanpa harus susah payah mengingatnya. Mudah bukan?
Aku cinta buku tulis..