Mempersiapkan Keuangan Sebelum Menikah

Pernikahan adalah salah satu hal penting dalam hidup kita dan untuk itu diperlukan rencana matang agar terlaksana dengan baik. Salah satunya adalah dengan merpesiapkan keuangan atau dananya.

Ketika tahun pernikahan sudah ditetapkan, maka anda berdua harus sudah mempersiapkan ancang-ancang untuk menyimpan uang. Uang ini nantinya akan digunakan untuk membeli dan menyediakan berbagai keperluan pernikahan, mulai dari undangan, souvenir, cincin, foto prewedding dan lainnya. Merpersiapkan keuangan dari jauh hari merupakan langkah tepat untuk menghindari hutang.

Berikut beberapa tips untuk mempersiapkan keuangan sebelum menikah :

(1) Menabung
Sisihkanlah uang penghasilan bulanan sebanyak-banyaknya, tapi jangan sampai membuat kebutuhan anda tidak terpenuhi. Misalnya sisihkan sebesar 60% untuk ditabung. Kalau anda berdua takut nanti uang tabungan bisa dipakai untuk keperluan lain, maka bisa dipakai cara no.2

(2) Tabungan berjangka
Prinsipnya sama dengan menabung, tetapi dengan tabungan berjangka kita harus menyetorkan uang dalam jumlah tetap setiap bulannya dan tabungan baru bisa diambil setelah jangka waktu tertentu, misalnya 1 tahun atau 2 tahun.

(3) Hemat
Mulailah untuk mengurangi pengeluaran-pengeluaran yang tidak terlalu penting, teliti lagi daftar belanjaan tiap bulan dan coret yang tidak terlalu penting. Dana ini bisa digunakan untuk menambah tabungan pernikahan.

Nah, itulah beberapa tips untuk mempersiapkan keuangan untuk acara pernikahan anda. Semoga bermanfaat ya..